Friday 14 September 2012
Akhirnya saya memberanikan diri saya untuk menulis catatan ini. Catatan berikut ini adalah catatan Geologi Dasar pertemuan kedua. lho kok langsung pertemuan kedua ? soalnya pada pertemuan pertama saya telat, uda gitu ga tau ruangnya dimana, makanya. hehe :) tetapi, saya dapat kabar bahwa geologi dasar ada tugas, disuruh buat tulisan tangan tentang siklus-siklus geologi, dengan persyaratan minimal 2 siklus, minimal 500 kata.

Langsung aja deh,


PERINGATAN ! SAYA MENULIS MENURUT APA YANG ADA DI BUKU SAYA, JIKA ADA BAGIAN YANG TIDAK MENGERTI MOHON DI TANYAKAN :)

Pada pertemuan kedua membahas tentang pergerakan lempengan tektonik.

Material geologi merupakan segala sesuatu yang terkandung di dalam bumi


*Material geologi terletak di kulit bumi.

*maksud dari Tersementasi ialah, ingat saja Beton. beton itu terbentuk karena berkumpulnya beberapa atau banyak unsur menjadi satu, sehingga disebutlah beton. maksudnya di beton tuh bukan cuma 1 butir pasir aja, tetapi ada banyak pasir dan semen sehingga terbentuklah beton. 

*Kohesi yaitu ikatan. Contoh peristiwa kohesi ialah tidak bercampurnya air dengan minyak.
jadi, sepertinya soil kohesi tersebut tidak dapat berkumpul dan bergabung dengan unsur-unsur lain. begitu ya ?? hehe

*pasir berukuran 2mm - 1/32 mm

*lanau 1/32 - 1/256 mm (kecil banget yah)

* Batuan metamorf adalah jenis batuan yang secara genetis terebntuk oleh perubahan secara fisik dari komposisi mineralnya serta perubahan tekstru dan strukturnya akibat pengaruh tekanan (P) dan temperature (T) yang cukup tinggi

*Batuan beku adalah batuan yang terbentuk dari magma yang mengalami pendinginan dan lama-kelamaan membeku.

*Batuan Sedimen adalah batuan yang terbentuh dari proses pengendapan.

Berikut adalah siklus Magma

* prosesnya terdapat pada setiap anak panah

* maksud dari P & T tersebut ialah
   P = Presure(Tekanan)
   T = Temperature (suhu)
   tanda panah ke atas maksudnya tinggi, jadinya, tekanan dan suhu yang tinggi

*maksud dari tanda panah hijau tersebut ialah bahwa batuan tersebut bisa juga berubah ke jenis batuan lain dg proses yang berbeda

* bedanya sedimen dengan batuan sedimen ialah
   1. sedimen itu adalah prosesnya, ia masih belum terikat, masih sendiri
   2. sedangkan batuan sedimen ialah jenis batuan, sudah tersementasi, tidak dapat dipisah lagi, dan tidak sendiri lagi.





* intrusi adalah batuan beku yang telah menjadi kristal dari sebuah magma yang meleleh di bawah (dalam) permukaan Bumi.

* intrusi adalah batuan beku yang telah menjadi kristal dari sebuah magma yang meleleh di atas (luar) permukaan Bumi.  

* P, E, T  ialah Presure, Erosi, dan transportation, artinya tekanan, erosi, dan transportasi sehingga menjadi sedimen batuan yang bisa anda temukan di dekat laut maupun pesisir pantai.

*    Sedimentasi adalah suatu proses pengendapan material yang ditransport oleh media air, angin, es, atau gletser di suatu cekungan. 

* Batu granit adalah jenis batuan beku yang terbentuk dari magma di kerak bumi dan pendinginannya membutuhkan waktu yang relatif lama.

* batuan gasal, kalo ga salah denger gasal namanya. batuan ini pendinginannya cepat, hanya membutuhkan beberapa hari, bentuknya halus.

*jika pendinginannya cepat, maka ikatan nya tidak sempurna, tetapi jika pendinginannya lama mungkin membutuhkan puluhan bahkan ribuan tahun maka ikatan yang dibentuk sempurna, bentuknya juga indah dan keras. contohnya intan

*Batuan terdiri dari mineral terdiri dari kristal terdiri dari ikatan kimia terdiri dari unsur.

* di akhir-akhir pertemuan dosen bertanya apakah perbedaan lahar dengan lava, semuanya pada bingung, hheehe
ini dia jawabannya

*Perbedaan Lava dan Lahar:

Lava : cairan magma pijar yang mengalir keluar dari dalambumi melalui kawah gunung berapi atau melalui celah (patahan) yang kemudian membeku menjadi batuan yang bentuknya bermacam-macam. Lahar : aliran material vulkanik yang biasanya berupa campuran batu, pasir dan kerikil akibat adanya aliran air yang terjadi di lereng gunung (gunung berapi). DiIndonesia khususnya, aktivitas aliran lahar ini akan meningkat seiring dengan meningkatnya intensitas curah hujan.

Akhirnya selesai juga catatan pertemuan kedua geologi dasar, butuh waktu 4 jam bagi saya untuk membuat catatan online ini. lain kali saya harus lebih mengcompress waktu :) agar dapat mengerjakan pekerjaan yang lain. kalo gini kan jadinya ngantuk juga, hehe .

sekian.

PERHATIAN, JIKA ADA KESALAHAN SAYA DALAM MENGETIK ATAUPUN PENGERTIAN PADA KALIMAT2 DI ATAS MOHON DI SAMPAIKAN PADA KOTAK KOMENTAR, AGAR ARTIKEL INI MENJADI LEBIH BAIK :)

semoga bermanfaat.

0 comments: